Baiklah sahabat mekatronika manakarra kali ini saya coba membuat literatur yang dapat digunakan sebagai bahan ajar dalam kegiatan praktik peserta didik khususnya bidang elektronika industri pada fase E, dengan capaian pembelajaran pada element Gambar Teknik.
Fungsi Rangkaian Lampu Flip-flop :
Rangkaian flip-flop adalah rangkaian elektronika yang dapat membuat dua lampu atau lebih akan hidup dan padam secara bergantian. Tercatat dalam sejarah bahwa rangkaian flip-flop pertama kali ditemukan pada tahun 1918 di Negara Inggris oleh seorang ilmuwan fisika kelahiran Inggris yaitu F. W. Jordan dan William Eccles.
Rangkaian ini menggunakan transistor sebagai saklar untuk bagian driver sehingga akan menghasilkan dua kondisi 1 (lampu menyala) dan 0 (lampu tidak menyala atau padam) secara bergantian dan menerus. Rangkaian lampu Flip-Flop, Rangkaian Flip Flop menjadi rangkaian dasar dari sebuah memori 1 bit, karena rangkaian Flip-Flop ini termasuk astabil multivibrator.
Prinsip dasar Rangkaian Flip-Flop :
Pada prinsipnya rangkaian ini menggunakan prinsip dasar pengisian dan pengosongan kapasitor elco dalam mengonkan dan mengoffkan Transistor sebagai saklar yang terhubung pada lampu LED sehingga lampu LED dapat menyala dan mati secara periodik bergantian.
Cara kerja transistor NPN sebagai saklar bahwa transistor punya keadaan cut off (OFF) dan saturasi (ON). Jika OFF: arus tidak akan mengalir dari kaki Colektor (c) ke Emitor (e), sebaliknya jika ON: arus bisa mengalir dari Colector ke Emitor.